Di Kabupaten Serdang Begadai, Provinsi Sumatera Utara terdapat sebuah patung yang dipercayai warga setempat dapat membaya keberuntungan, yakni Patung Keramat Kuda Putih.
Dikutip dari medantoday.com, Misdi sebagai penjaga keramat kuda di Desa Matapao, Teluk Mengkudu, Serdang Bedagai itu mengatakan bahwa ini merupakan suatu sejarah tentang Raja Pao dan Kuda putihnya yang sekarang kuburanya masih tetap dirawat dan dijaga kebersihannya, dan inilah dinamakan Keramat kuda.
Tidak jarang warga disana datang meminta pertolongan dengan meninggalkan uang dan makanan di bawah patung kuda tersebut, sebagian juga ada yang sekedar melihat dan berfoto saja.
Meskipun demikian, Misdi juga menambahkan tak jarang orang yang lewat hanya melemparkan uang receh di Keramat Kuda ini. Dan bila setiap libur banyak orang berkunjung ke patung kuda tersebut.