Ini 5 Rekomendasi Tujuan Berwisata di Jambi, Cocok Dikunjungi saat Idul Fitri Tiba dan Pandemi Berakhir

Ini 5 Rekomendasi Tujuan Berwisata di Jambi, Cocok Dikunjungi saat Idul Fitri Tiba dan Pandemi Berakhir

Ekel Suranta Sembiring
2020-04-27 15:59:34
Ini 5 Rekomendasi Tujuan Berwisata di Jambi, Cocok Dikunjungi saat Idul Fitri Tiba dan Pandemi Berakhir
Danau Kaco (foto: Pegipegi)

Jambi merupakan sebuah Provinsi yang berada di pesisir timur, bagian tengah Pulau Sumatera. Sama halnya dengan Provinsi lainnya yang ada di Sumatera seperti Medan, Jambi juga memiliki banyak tempat wisata yang keren dan kece abis. 


Menurut data BPS sampai dengan 2014 lalu, Jambi memiliki 264 obyek wisata, yang terdiri dari tiga kategori, yaitu objek wisata buatan, objek wisata alam, dan objek wisata sejarah.


Dari semua objek wisata tersebut, Jambi memiliki beberapa wisata unggulan, yang gak kalah keren dan kecenya dari wisata yang ada di Provinsi lainnya. 


Mau tahu wisata apa saja? Langsung saja simak berikut ini!


1. Jambi Paradise


Jambi Paradise (foto: Tempat Wisata Indonesia)

Wisata unggulan pertama yang ada di Jambi adalah Jambi Paradise. Objek wisata berupa taman air ini, merupakan destinasi wisata yang terkenal dan paling hits di Kota Jambi lho guys. 


Jambi Paradise ini, dilengkapi dengan berbagai macam wahana dan spot-spot foto yang menarik lho guys, seperti flying fox, jembatan gantung, sepeda air, perahu, labirin, dan motor ATV.


Untuk spot-spot fotonya, yaitu mulai dari gerbang masuk yang dihiasi dengan tanaman plastik yang menjuntai, kemudian juga ada terowongan yang dilengkapi dengan kursi-kursi taman, yang bisa dijadikan properti untuk berselfie ria, hingga jajaran bunga besi besar, berwarna merah jambu, yang merupakan spot foto paling favorit di Jambi Paradise.


Untuk harga tiket masuknya juga terjangkau, yaitu sekitar Rp20 ribu/orang untuk hari biasa, dan Rp30 ribu/orang untuk weekend dan tanggal merah. Destinasi wisata Jambi Paradise ini lokasinya berada di Simpang Acai, Kebon IX, Sungai Gelam, Mekar Jaya, Kota Jambi.


2. Danau Gunung Tujuh


Danau Gunung Tujuh (foto: Beepdo)

Danau Gunung Tujuh merupakan salah satu danau yang terkenal di Jambi. Danau yang berada di Kabupaten Kerinci ini, termasuk dalam wilayah Taman Nasional Kelinci Seblat, yang merupakan situs warisan dunia, UNESCO. Danau Gunung Tujuh ini merupakan danau yang tertinggi di Asia Tenggara. Kondisi alamnya yang masih sangat alami, dan panoramanya danaunya yang mempesona, menambah keistimewaan danau yang eksotis ini.


Untuk dapat menikmati keindahan danau yang berada di Gunung Kerinci ini, para pengunjung akan dikenai tarif tiket masuk sebesar Rp 7.500/orang untuk wisatawan lokal, dan sebesar Rp225 ribu/orang untuk wisatawan mancanegara. Danau Gunung Tujuh lokasinya berada di Desa Pelompek, Kecamatan Kayu Aro, Kabupaten Kerinci, Jambi.


3. Danau Kaco


Danau Kaco (foto: Pesona Indonesia - Kompas)

Nah, ini dia salah satu danau di Jambi yang memiliki medan yang cukup ekstrim, yaitu Danau Kaco. Sama halnya dengan Danau Gunung Tujuh yang berada dalam kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat, Danau Kaco juga termasuk dalam kawasan Taman Nasional tersebut. Danau Kaco juga merupakan situs warisan dunia UNESCO. Danau yang memiliki medan yang cukup ekstrim ini, memiliki pesona yang luar biasa lho guys. Banyak pendaki lokal maupun mancanegara yang terpesona dengan keindahan yang miliki Danau Kaco ini.


Danau yang lokasinya cukup tersembunyi ini, yaitu berada di dalam hutan, dibalik Semak belukar, dengan pepohonan yang menjulang sangat tinggi ini, bisa memancarkan cahaya dari arah danaunya lho pada saat malam hari, terutama saat bulan purnama. Namun, para pengunjung yang ingin mengunjungi danau ini, harus menggunakan jasa guide agar tidak tersesat, karena lokasinya yang tersembunyi di dalam hutan tersebut.


4. Bukit Ngarau Merangin


Bukit Ngarau Merangin (foto: TripZilla)

Tak hanya memiliki wisata danau saja, Jambi juga memiliki wisata bukit. Wisata bukit yang terkenal di Jambi adalah wisata Bukit Ngarau Merangin. Dari atas bukit ini, kamu bisa menikmati keindahan alam yang menakjubkan, serta dapat menghirup udara pegunungan yang dingin dan menyegarkan. Selain itu, juga terdapat banyak spot-spot foto yang instagramable di Bukit Ngarau Merangin ini.

Untuk dapat menikmati keindahan dan udara yang menyegarkan di bukit ini, kamu tidak akan dikenai tarif tiket masuk sama sekali. Bukit Ngarau Merangin lokasinya berada di Kecamatan Tabir Ulu, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi.


5. Danau Depati Empat


Danau Depati Empat (foto: Paket Tour Domestik dan Internasional, Tiket Pesawat, Hotel, MICE)

Selain Danau Gunung Tujuh dan Danau Kaco, Jambi juga memiliki wisata danau lainnya yang masih satu lokasi dengan dua danau tersebut, yaitu Danau Depati Empat. Danau yang juga berada di kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat ini, merupakan danau terbesar kedua di Provinsi Jambi lho, setelah Danau Kerinci. Danau Depati Empat ini masih sangat alami, dan panoramanya juga sangat eksotis, yang bisa membuat siapa saja yang melihatnya akan menjadi terkagum-kagum.


Di sepanjang jalan menuju danau ini, kamu akan disuguhkan pemandangan pohon-pohon pinus yang menjulang tinggi, dan hutan tropis yang masih sangat alami. Selain digunakan untuk wisata, danau ini juga digunakan untuk mencari ikan, yang merupakan mata pencaharian warga Jangkat. Ikan yang ada di danau eksotis ini juga bermacam-macam jenisnya lho guys, seperti ikan nila, ikan mas, ikan semah, ikan seluang, dan ikan panjang.


Untuk harga tiket masuknya juga murah meriah lho guys, yaitu sekitar Rp5 ribu/orang. Danau Depati Empat lokasinya berada di Rantau Kermas, Jangkat, Kabupaten Merangin, Jambi.


Nah, itulah ulasan dari lima rekomendasi tujuan berwisata bila Idul Fitri tiba dan pandemi usai. Wah, wisatanya keren-keren ya guys!


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30