Polisi Bekuk Teroris di Jatim: Pelaku Mantan Napi, Terpapar Faham Radikalisme di Penjara

Polisi Bekuk Teroris di Jatim: Pelaku Mantan Napi, Terpapar Faham Radikalisme di Penjara

Dedi Sutiadi
2020-04-25 21:24:09
Polisi Bekuk Teroris di Jatim: Pelaku Mantan Napi, Terpapar Faham Radikalisme di Penjara
Ilustrasi Penangkapan terduga teroris. (Gambar: Istimewa)

Densus 88 Antiteror Polri kembali membekuk seorang terduga teroris jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) di Surabaya, Jawa Timur, berinisial JHR alias AH, Kamis 23 April 2020. Pelaku merupakan mantan napi, diduga terpapar faham terorisme saat mendekam di penjara.


“AH pernah terlibat sebuah tindak pidana umum, kemudian yang bersangkutan menjalankan masa hukuman di lembaga pemasyarakatan di Madura," kata Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Asep Adi Saputra di Mabes Polri, Jumat 24 April 2020. 


Di balik sel AH mengenal tokoh JAD Jawa Timur yang juga mendekam di sana. Ia, lanjut Asep, disusupi paham radikal dan memutuskan bergabung menjadi anggota kelompok tersebut. 



AH diringkus polisi di kantor ekspedisi yang terletak di alan Kunti Nomor 72, Kelurahan Sidotopo, Kecamatan Semampir, Kota Surabaya. Saat ditangkap, polisi menyita dua pistol jenis FN, satu laras panjang serta ratusan amunisi.


AH ditangkap karena diduga terlibat dabn berkaitan dengan jaringan JIAD Jawa Timur. Sebelumnya polisi telah menangkap dua orang terduga teroris berinisial HS di Sampang, dan BS di Lamongan. Keduanya ditangkap karena dugaan keterlibtan aksi teror BOM di Thamrin pada tahun 2016 silam. 



Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30