Adhisty Zara dan Angga Yunanda Dipersatukan Kembali di Film Mariposa

Adhisty Zara dan Angga Yunanda Dipersatukan Kembali di Film Mariposa

Prayogo
2020-03-12 15:37:16
Adhisty Zara dan Angga Yunanda Dipersatukan Kembali di Film Mariposa
Foto: Instagram

Artis peran Adhisty Zara kembali dipasangkan dengan Angga Yunanda dalam film drama remaja Mariposa. 


Film yang berarti kupu-kupu ini disutradarai oleh Fajar Bustomi ini trailernya rilis pada Februari 2020 lalu. Film bergenre komedi remaja ini diadaptasi dari novel Wattpad 'Mariposa karya Luluk HF.


Selain dibintangi Angga Yunanda dan Adhisty Zara, Mariposa dibintangi Abun Sungkar, Dannia Salsabilla, Junior Roberts, dan Syakir Daulay.


Rilis Hari Ini (Kamis, 12 Maret 2020)


Melansir dari pihak rumah produksi,  Mariposa tayang hari ini, Kamis 12 Maret 2020.


Sinopsis Mariposa


'Aku mengejar tapi kamu menghindar'. Begitulah gambaran sosok Iqbal Guanna bagi Natasha Kay Loovy atau Acha. Acha yang merupakan cewek pintar dan ambisius bertekad ingin mendapatkan hati Iqbal, seorang cowok cakep, pintar, dan dikenal berhati dingin.


Sahabat Acha, Amanda berusaha mencegah niat Acha untuk mendekati Iqbal. Amanda takut Acha akan terluka dan sakit hati. Namun tekad Acha sangat kuat sekali pun lugu dan polos.


Di Mariposa ini, Acha digambarkan mendekati Iqbal dengan berbagai cara. Acha yakin jika pun hati Iqbal sekeras batu, dia adalah air yang menetesinya setiap waktu hingga batu itu akan pecah dan menerima dirinya. Akankah Acha mendapatkan Iqbal?


Share :

HEADLINE  

Klarifikasi Ariel Noah Usai Sindiran Ahmad Dhani

 by Ramadhan Subekti

April 03, 2025 17:00:00


Ini Deretan Pengusaha Sukses Suka Bangun Masjid

 by Ramadhan Subekti

April 01, 2025 13:00:00


Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00